
Daftar Pemain Top Bidikan Newcastle United Di 2023 – newcastle united mampu bangkit setelah berganti kepemilikan. Mereka sekarang mempunyai presiden baru dari arab. Klub tersebut bahkan langsung menjadi klub terkaya di dunia. Dengan membangun skuat sedikit demi sedikit, mereka mampu bermain lagi di liga champions setelah 2 dekade tak mampu bermain di kompetisi terbesar di eropa untuk klub tersebut.
Newcastle masih harus memperbaiki kedalaman skuat mereka. Jika hanya mengandalkan skuat musim lalu, mereka tak akan mampu bersaing di liga champions. Maka dari itu pemilik klub pun sadar akan hal tersebut. Terlebih lagi klub lain juga akan memperdalam lagi skuat mereka. Newcastle yang mempunyai pemilik terkaya, juga membidik beberapa pemain yang di rasa berpotensi mengakat derajat klub lebih baik lagi.
Sebenarnya mereka mampu saja menggelontarkan uang mereka untuk membeli pemain kelas dunia. Namun ada aturan finnancial fair play yang dapat menghalangi mereka. Maka dari itu, klub tersebut, hanya mampu membangun skuat sedikit demi sedikit.
Di bursa transfer musim ini, mereka mulai bergerak agresif. Ada beberapa pemain bintang yang menjadi incaran klub. Siapa saja mereka ? Berikut ulasannya :
Daftar Pemain Top Bidikan Newcastle United Di 2023
1. Raphinha
Raphinha merupakan pemain incaran klub dari musim lalu. Newcastle hampir saja mendapatkan tanda tangannya, namun mereka harus gigit jari karena raphinha hanya ingin hengkang ke barcelona. Raphina sendiri merupakan pemain kunci yang berhasil membangkitkan kembali barcelona setelah tahun tahun terburuk yang mereka capai. Mereka mampu kembali juara la liga di musim ini berkat beberapa pemain yang mereka datang dan salah satunya Raphinha.
Newcastle kembali ingin merekrut raphinha di musim ini. Barcelona sendiri di yakini tak akan keberatan untuk melepas pemain tersebut, demi mendapatkan pundi pundi uang agar keuangan mereka dapat pulih sepenuhnya. Mereka akan melepas pemain tersebut dengan bandrol 80 juta euro atau Rp1,2 triliun. Sedangkan untuk newcastle sangat membutuhkan sosok raphina untuk menambah kedalam skuat di sektor penyerangan musim depan.
2. James Maddison
James maddison merupakan pemain andalan sekaligus kapten tim leicester city. Perannya juga sangat krusial di leicester, namun ia tak mampu membuat klub terhindar dari zona degradasi musim depan. Mereka pun harus rela bermain di kasta kedua liga inggris.
Dengan terdegradasinya leicester membuat peluang newcastle terbuka lebar mendatangkan james maddison. Dengan kedatangan pemain tersebut, akan membuat lini tengah mereka menjadi lebih kreatif lagi. Karena james maddison merupakan pemain yang sangat baik dalam mengatur ritme permainan. Meski begitu, newcastle juga mempunyai saingan lain. Sebab manchester united di sebut juga sangat menginginkan jasa pemian tersebut. Sementara itu, leicester city sendiri meminta 70 juta euro atau Rp1,1 triliun untuk pemain andalan mereka tersebut.
3. Nicolo Barella
Nama lain dari liga lain juga muncul dalam bidikan transfer newcastle musim ini. Ia adalah Nicolo Barella yang saat ini bermain di serie a dan membela klub inter milan. Bahkan newcastle di laporkan telah menyiapkan dana sebesar 60 juta euro atau Rp983 demi tanda tangan pemain tersebut. Namun dengan dana tersebut akan terasa sangat murah, sebab Nicolo Barella merupakan gelandang terbaik di serie a musim ini. Bahkan ia mampu membawa inter milan melaju ke babak final liga champions.
Nilai transfer Nicolo Barella sendiri di perkirakan berada di angka 80 juta euro. Meski demikian, inter milan sendiri tak akan semudah itu melepas sang pemain, sebab Nicolo Barella merupakan pemain yang sangat fital dalam permainan klub musim ini.